Blog

Mau Tingkatkan Keuntungan Gudang Logistik? Ketahui Hal Ini Dulu Yuk!

Gudang logistik merupakan komponen vital dalam suatu bisnis perusahaan atau layanan logistik, yang mana di dalamnya terdapat serangkaian kegiatan maupun proses logistik.

Setiap perusahaan dalam menjalankan bisnis, tentunya mempunyai tujuan utama yaitu mendapatkan keuntungan yang terus berkembang dari waktu ke waktu. Gudang logistik ternyata juga mampu mendukung tercapainya hal ini, ketika pengelolaannya dilakukan dengan baik dan optimal maka tingkat keefisienan dan keefektifannya pun meningkat dan mampu menekan biaya operasional menjadi lebih rendah dengan hasil yang didapat lebih optimal.

Untuk mewujudkan tujuan ini, kiranya mustahil dicapai apabila Anda tidak mengetahui dasar pengelolaan atau manajemennya dan hal penting lain terkait gudang logistik. Nah, berikut ini tersaji ulasan selengkapnya mengenai hal tersebut.

gudang logistik
mau tingkatkan keuntungan gudang logistik? kenali hal ini dulu yuk!

Apa itu Gudang Logistik?

Pengertian gudang logistik adalah saluran penampungan, penyimpanan sementara dan persediaan barang atau kebutuhan yang berkaitan dengan logistik. Di dalamnya juga terdapat beragam alat dan fasilitas yang mendukung aktivitas logistik.

Gudang logistik kerap difungsikan sebagai titik poin jasa layanan pengiriman maupun jenis bisnis perusahaan lain yang berkepentingan.dalam menjalankan kegiatan bisnis mereka.

Bagi para pelaku bisnis, memiliki atau menggunakan gudang logistik merupakan sebuah keuntungan potensial yang mampu memajukan bisnis mereka.

Fungsi Gudang Logistik

Fungsi utama gudang logistik pada dasarnya yaitu sebagai tempat penerimaan, penyimpanan dan pengiriman barang yang berkaitan dengan kegiatan logistik. Namun, banyak juga fungsi atau peran lain yang sepatutnya Anda ketahui seperti berikut ini

Pusat Distribusi

Fungsi atau manfaat gudang logistik sebagai pusat distribusi merupakan tempat penyimpanan barang sementara yang nantinya akan dikirimkan ke lokasi-lokasi yang telah ditentukan, hal ini tentunya juga menekan operasional pengiriman menjadi lebih rendah dari pada melakukan pengiriman secara langsung dari lokasi awal ke lokasi akhir tujuan.

Baca Juga: Racking Pallet Untuk Membantu Memaksimalkan Ruangan Di Gudang

Tempat Break-Bulk Operation

Gudang logistik sebagai tempat break-bulk operation berperan dalam membagi ataupun menguraikan produk siap kirim dalam kuantitas besar menjadi bentuk bagian-bagian yang lebih kecil sehingga meningkatkan tingkat efektivitas dalam pengiriman.

Tempat Cross-Dock Operation

Gudang logistik berperan menjadi tempat penerimaan dan pengiriman barang dari lokasi asal ke lokasi tujuan. Dalam prosesnya, hal tersebut berlangsung dalam waktu yang relatif cepat sehingga proses penyimpanan barang tidak diperlukan. Fungsi ini sangat cocok diterapkan pada barang atau produk yang tidak tahan lama, seperti sayur, makanan dan lainnya

Tempat In-Transit Mixing

Fungsi ini menjadikan gudang logistik sebagai tempat perpaduan barang yang hendak dikirim dari lokasi asal dengan barang berbeda ke lokasi tujuan atau pelanggan dengan kebutuhan jenis barang yang juga berlainan atau tidak sama.

Terminal Konsolidasi (Penyatuan)

Gudang logistik sebagai terminal konsolidasi menjadi tempat pengumpulan sekaligus penanganan produk atau barang dari berbagai lokasi asal yang hendak dikirimkan ke masing-masing lokasi tujuan, yang mana di dalamnya terdapat perusahaan atau pengguna layanan logistik dengan bermacam barang dan lokasi yang tentu berbeda-beda. Hal tersebut juga mampu meminimalkan biaya pengiriman dan efektivitas, bila dibandingkan pengiriman secara langsung ke pelanggan maupun tempat tujuan.

Baca Juga: Kenali 4 Hal Penting Ini! Sebelum Memilih Layanan Logistik

Manajemen Gudang Logistik

Manajemen gudang logistik merupakan bentuk strategi yang berperan penting untuk kelancaran kegiatan rantai pasokan dalam suatu bentuk usaha yang ada, dengan beragam aktivitas logistik yang melibatkan ketepatan pengelolaan barang, transportasi dan banyak hal lainnya.

Semua hal tersebut dilakukan untuk meraih suatu tujuan yaitu keuntungan dan kepuasan pelanggan secara optimal dalam sebuah perusahaan atau layanan logistik. Dalam praktiknya, terdapat beberapa hal dasar atau standar gudang logistik yang selalu ada dalam setiap proses manajemen tersebut, diantaranya ialah

Proses Administrasi Logistik

Proses administrasi merupakan hal pertama yang diperlukan dalam manajemen gudang logistik, langkah ini berguna untuk mengelola, menjaga, maupun memantau stok barang dengan baik. Selain itu, pemasukan dan pengeluaran dana dari perusahaan atau layanan juga sangat berkaitan dengan hal ini.

Penerimaan Barang Logistik

Penerimaan barang erat kaitannya dengan berapa banyak dan bagaimana barang-barang tersebut masuk ke dalam gudang. Kegiatan penerimaan barang ini, mencerminkan pula produk apa yang didapatkan serta besaran dana yang akan masuk.

Baca Juga:  8 Cara Menyimpan Barang di Gudang Dapat Anda Terapkan Sekarang!

Penyimpanan Barang Logistik

Kegiatan penyimpanan barang berperan penting dalam memastikan barang logistik masuk dan tersimpan aman dalam keadaan yang baik tanpa kerusakan di dalam gudang. Penyimpanan barang ini sangat berhubungan erat pula dengan pengemasan yang pada dasarnya menjadi penunjang yang efektif dalam menjaga dan melindungi keadaan maupun kualitas barang yang tersimpan.

Dalam prosesnya, barang yang akan disimpan tentunya harus dikemas dengan baik yang umumnya menggunakan bahan pengemasan pendukung seperti

  • Lakban, berperan sebagai perekat atau segel kuat dalam berbagai bentuk kemasan dengan jenis dan bahan yang menyesuaikan dengan beragam fungsi khususnya sesuai kebutuhan
  • Stretch film atau plastik wrapping barang, sejenis plastik film yang mampu menempel kuat pada berbagai barang tanpa membutuhkan perekat atau tali, untuk melindungi dan menyatukan barang dari berbagi risiko kerusakan
  • Silica gel, digunakan pada barang yang rentan terhadap kelembapan, di mana produk ini mampu menyerap kadar air dalam suatu ruangan maupun kemasan
  • Bubble wrap, mampu menjadi peredam benturan sehingga cocok digunakan untuk melindungi barang yang rentan akan kerusakan akibat benturan seperti benda pecah belah, elektronik dan lainnya selama penyimpanan dan pengiriman. Jenis barang lain secara umum juga menggunakan plastik gelembung tersebut untuk meningkatkan perlindungan.

Baca Juga: Pentingnya Packing dalam Mendukung Kegiatan Usaha

Packing Barang Logistik

Proses packing barang logistik biasanya dilakukan saat pengiriman ataupun pengeluaran barang ke lokasi tujuan, yang bertujuan untuk melindungi barang-barang tersebut agar tetap aman dan terjaga baik, selama proses pemindahan maupun pengiriman. Adapun, dalam penerapannya, packing barang ini membutuhkan material pendukung dalam prosesnya, diantaranya ialah

  • Paper edge board, sangat dibutuhkan ketika packing barang untuk melindungi setiap sisi sudut ketika menggunakan strapping dalam pengiriman
  • Strapping band, umumnya digunakan untuk memberikan keamanan pada barang selama transportasi pengiriman sebagai tali pengikat pada susunan kotak karton atau kardus dan juga palletizing.
  • Plastic buckle, bisa dibilang sebagai pasangan strapping band khususnya jenis PP, di mana fungsinya sebagai pengunci tali PP strapping band pada packing barang agar erat dan kuat.
  • Pallet kayu, berguna untuk mempermudah proses pemindahan atau pengangkutan barang menggunakan alat pendukung seperti forklift, hand pallet dan sejenisnya, dengan bentuk pengaplikasiannya berupa sebagai alas atau dasar dari berbagai jenis barang yang hendak disimpan atau dikirimkan.

Baca Juga: 10 Jenis Ketentuan Packing Barang yang Harus Kamu Ketahui Sebagai Pemilik Bisnis

Pengeluaran atau Pengiriman Barang Logistik

Pengeluaran atau pengiriman barang ini merupakan tata cara bagaimana barang-barang logistik keluar dari gudang, kemudian dikirim ke tempat tujuan atau tempat konsumen. Supaya kegiatan ini berlangsung tertib dan efisien, maka haruslah tercatat atau terdokumentasikan sesuai dengan peraturan dari manajemen suatu perusahaan ataupun layanan logistik tersebut.

Terkait dalam tata cara pengiriman atau pengeluaran barang tersebut, biasanya juga menggunakan bahan pendukung pengamanan tambahan seperti dunnage air bag yang berfungsi sebagai bantalan untuk mengisi celah-celah kosong antar barang dan mencegah berbagai risiko kerusakan akibat pergerseran ataupun goncangan selama perjalanan menggunakan sarana tranportasi khususnya kargo ataupun kontainer.

Baca Juga: Pengiriman Kargo Adalah Solusi Hemat Pengiriman, Kok Bisa?

Kesimpulan

Gudang logistik menyimpan banyak hal penting yang mampu mendukung dan memajukan bisnis Anda, dengan mengetahui berbagai macam seluk beluk di dalamnya mulai dari apa itu gudang logistik dan fungsinya hingga manajemen atau pengelolaannya menjadikan Anda dapat melangkah dan mengambil keputusan yang tepat untuk meningkatkan keuntungan.

Penyimpanan dan packing barang juga tak terpisahkan dari gudang logistik, banyak bahan pendukung yang dibutuhkan, seperti lakban, stretch film, bubble wrap, strapping band, pallet kayu dan banyak lagi lainnya. Semua hal tersebut berkesinambungan saling mendukung dalam mewujudkan ekosistem bisnis yang baik dan optimal.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *